Latest Icon :
Home » » Aplikasi untuk Membuat Icon Windows

Aplikasi untuk Membuat Icon Windows

{[['']]}


Setelah bosan melihat tampilan windows yang seperti itu-itu saja, saya berinisiatif mencari aplikasi untuk mempercantik tampilan dasar windows. Salah satu aplikasi yang saya temukan adalah aplikasi Toycon. Pasti banyak di antara sobat yang belum pernah mendengar aplikasi yang satu ini. Aplikasi Toycon dapat digunakan untuk merubah gambar (bisa digunakan gambar dalam format jpg, bmp, gif, gif) menjadi icon yang bisa digunakan untuk mengganti icon default folder, shortcut maupun icon harddisk  yang ada di laptop sobat. Aplikasi ini sangat kecil sekali, yaitu hanya berukuran 394 kb dan bagusnya aplikasi ini bersifat portable. Jadi sobat tidak perlu repot-repot menginstalnya seperti aplikasi lain yang sejenis. Nah berikut cara menggunakannya: 
1. Buka aplikasi Toycon yang telah sobat downlod 
2. Pilih gambar yang ingin dirubah menjadi icon, saya sarankan gambarnya tanpa background agar hasilnya lebih bagus. 
3. Drag gambar yang telah dipilih ke aplikasi toycon 
4. Dan hasilnya muncul gambar yang sama namun dalam format .ico 
5. Selanjutnya pilih folder atau shortcut yang ingin sobat ganti dengan icon baru tersebut

Gampang sekali bukan? Jika sobat tertarik menggunakannya, sobat bisa download DISINI
Semoga aplikasi ini cukup membantu bagi sobat yang bosan dengan tampilan default windows.
Share this article :

Posting Komentar

 
Support : Addictivetips | Caesar de Zetakai | Top Eleven
Copyright © 2014. Muzama Icon - All Rights Reserved
Design by Mas Template
Powered by Blogger